@thesis{thesis, author={Andi Paris Bachtiar}, title ={SISTEM INFORMASI PEMBINAAN DI BANK SAMPAH MALANG BERBASIS WEB}, year={2002}, url={http://repository.stiki.ac.id/2034/}, abstract={Bencana banjir sering terjadi di Indonesia, salah satu penyebabnya adalah pembuangan sampah yang tidak pada tempatnya. Beberapa upaya pemerintah dan Bank Sampah Malang (BSM) telah dilakukan untuk mengubah pola pikir masyarakat terhadap sampah yang mereka miliki. Salah satu upaya yang dilakukan BSM adalah dengan menyediakan program pembinaan. Namun, saat ini dalam proses pendaftaran program pembinaan dan permohonan workshop terdapat beberapa permasalahan. Untuk mengatasi masalah ini, dibutuhkan pembuatan sistem berbasis website yang dapat memfasilitasi pendaftaran program pembinaan dan permohonan workshop. Sistem yang dibuat nanti juga akan lebih mengefisiensi proses pendaftaran dan permohonan serta mengurangi kesalahan dalam pendataan ulang. Selain itu, sistem ini juga akan dapat membantu BSM dalam penjadwalan program dan penugasan instruktur menjadi lebih efisien. Dengan adanya sistem ini, diharapkan dapat membantu pihak BSM dalam menangani permasalahan pendaftaran program pembinaan, permohonan workshop, serta penjadwalan program, dan penugasan instrukturnya.} }