@thesis{thesis, author={SARI DENIK PUSPITA}, title ={PENGARUH GENDER TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA KELAS V MI AL-HUDA PLOSO TAHUN PELAJARAN 2019/2020}, year={2020}, url={https://repository.stkippacitan.ac.id/id/eprint/314/}, abstract={Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: (1) perbedaan hasil belajar antara siswa laki-laki dengan siswa perempuan kelas V MI Al-Huda Ploso tahun pelajaran 2019/2020, (2) hasil belajar siswa laki-laki lebih baik dari pada siswa perempuan kelas V MI Al-Huda Ploso tahun pelajaran 2019/2020. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan menggunakan pendekatan komparatif. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas V MI Al-Huda Ploso tahun pelajaran 2019/2020. Sampel dipilih dengan cluster random sampling. Sampel terdiri dari dua kelas paralel yaitu kelas VA dan VB yang terdiri dari 23 siswa laki-laki dan 24 siswa perempuan. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan dokumentasi. Analisis data yang digunakan adalah uji anava satu jalan melalui data yang berdistribusi normal dan homogen. Hasil yang diperoleh dalam penelitian ini yaitu: (1) tidak ada perbedaan yang signifikan antara hasil belajar siswa laki-laki dengan siswa perempuan kelas V MI Al-Huda Ploso tahun pelajaran 2019/2020, (2) siswa laki-laki dan siswa perempuan kelas V MI Al-Huda Ploso tahun pelajaran 2019/2020 memiliki rerata hasil belajar yang sama baik (setara) dimana di atas dari Kriteria Ketuntasan Minimal (KKM) yang telah ditetapkan. Kata kunci: Gender, Hasil Belajar} }