@thesis{thesis, author={Nadya Putri Faza}, title ={KUALITAS FESTIVAL THRILL OF LIFE SUPER PLAYGROUND 2022}, year={2022}, url={http://repository.stp-bandung.ac.id/1537/}, abstract={Kualitas merupakan ketepatan dalam penyediaan suatu produk maupun jasa dengan mempunyai standar spesifikasi yang dapat disepakati (Mallen & Adams, 2013). Sehingga kualitas menjadi tujuan utama yang sangat penting bagi kepuasan pengunjung. Dengan kesesuai yang pengunjung harapkan, lalu pengunjung merasa senang dan nyaman maka kualitas tersebut telah terpenuhi. Oleh karena itu kualitas suatu festival diharuskan mempunyai standar dan spesifikasi yang tepat. Pada penelitian ini membahas standar suatu kualitas festival dengan judul ?Kualitas Festival Thrill Of Life Super Playground 2022?. Event ini diselenggarakan pada tanggal 15-16 januari 2022 di progresif bandung dan di organize oleh PT.Atap Promotions. Teori yang peneliti gunakan dalam mengukur suatu kualitas festival adalah teori berdasarkan Yoon Lee dkk (2010) mengenai kualitas festival diukur berdasarkan 5 dimensi yaitu information service, program, souvenir, food dan facility. Penelitian ini pun menggunakan metode kuantitatif dengan mengambil sample responden sebanyak 263. Berdasarkan keseluruhan responden menyatakan bahwa kualitas festival Thrill Of Life Super Playground 2022 sudah baik tetapi ada beberapa hal yang harus ditingkatkan kembali dalam event selanjutnya. Peneliti merekomendasikan untuk event selanjutnya dengan penyediaan makanan lebih bervariasi dan ketersediaan souvenir. Kata Kunci : Kualitas, Festival, Thrill Of Life Super Playground 2022} }