@thesis{thesis, author={ARDIYANTO YOGA}, title ={IMPLEMENTASI PID UNTUK SUDUT ROLL DAN PITCH PADA QUADCOPTER}, year={2023}, url={http://repository.teknokrat.ac.id/5903/}, abstract={ABSTRAK Salah satu teknologi yang sedang gencar dikembangkan saat ini oleh berbagai pihak adalah UAV (Unmanned Aerial Vehicle ). UAV juga biasa disebut pesawat tanpa awak yang dapat terbang dengan menggunakan gaya aerodinamika. pesawat UAV terbagi dalam 2 Jenis yaitu Fix wing dan Rotary wing. Fix wing adalah pesawat yang memiliki bentuk sayap tetap atau tidak bergerak. Sedangkan Pesawat model Rotary wing memiliki sayap yang bergerak atau baling-baling yang berputar sehingga menghasilkan gaya angkat. Salah satu jenis UAV yang menggunakan empat buah rotor untuk menggerakkan propeller sebagai penggeraknya agar dapat terbang yaitu quadcopter. Quadcopter memiliki putaran baling-baling searah jarum jam dan berlawanan dengan arah jarum jam. Pada penelitian ini digunakan pengimplementasian PID untuk pengendalian sudut roll dan pitch pada quadcopter. Sistem kendali yang digunakan yaitu menggunakan algoritma kontrol PID (Proportional?Integral?Derivative) sebagai sistem penstabilnya. Pengujian dilakukan dengan cara quadcopter di ikat pada frame bagian bawah menggunakan media tali. Hasil tuning yang telah dilakukan mendapatkan hasil pada sudut roll pid dibagi menjadi 2 bagian yaitu roll kiri dan roll kanan, motor 1 dan 3 bagian kiri dengan nilai P = 2,95 , I = 0,23 , D= 0,02 , sedangkan motor 2 dan 4 bagian kanan mendapatkan nilai P = 1,45 , I = 0,20 D = 0,02. Dan pada bagian sudut pitch pid dibagi menjadi 2 bagian yaitu pitch depan dan pitch belakang, motor 1 dan 2 bagian depan dengan nilai P = 1,60 , I = 0,20 , D= 0,01 , sedangkan motor 3 dan 4 bagian belakang mendapatkan nilai P = 1,50 , I = 0,20 D = 0,01.} }