@thesis{thesis, author={Sani Rizky Fadila}, title ={BELAJAR BAHASA LAMPUNG BERBASIS ANDROID}, year={2018}, url={http://repository.teknokrat.ac.id/792/}, abstract={Provinsi lampung merupakan salah satu daerah yang memiliki bahasa daerah yang disebut bahasa Lampung yang terdiri dari dialek A (Api) dan dialek O (Nyo). Sebagian besar masyarakat di provinsi Lampung merupakan penduduk pendatang mereka belum mengerti atau memahami bahasa Lampung karena menurutnya sulit untuk memahami dan mempelajari bahasa lampung itu sendiri. Untuk memudahkan masyarakat yang ingin belajar bahasa Lampung, dibutuhkan suatu media yang dapat mempermudah masayarakat dalam mempelajari bahasa Lampung. Adapun langkah yang dapat diambil yaitu dengan membuat aplikasi belajar bahasa Lampung berbasis Android. Aplikasi ini dibangun dengan menggunakan pendekatan Multimedia Development Life Cycle (MDLC) yang terdiri dari enam tahapan yaitu konsep (concept), desain (design), pengumpulan bahan (material collecting), pembuatan (assembly), pengujian (testing), dan distribusi (distribution). Aplikasi ini memiliki fitur pembelajaran tentang aksara Lampung dan bahasa Lampung yang terdiri dari dialek A dan dialek O. Aplikasi ini dilengkapi juga dengan contoh-contoh penggunaan bahasa Lampung dalam kehidupan sehari-hari dan disertai dengan evaluasi untuk mengasah kemampuan pengguna. Pada penelitian ini pengujian aplikasi dilakukan menggunakan metode blackbox dan pengujian kuesioner untuk menguji tingkat penerimaan calon pengguna terhadap aplikasi belajar bahasa Lampung ini. Pengujian blackbox dilakukan sebanyak 2 kali pengujian, diperoleh nilai hasil dari pengujian sebesar 100% dan dapat dikatakan berhasil, karena sudah melampaui batas kelayakan yaitu 80%. Pengujian tingkat penerimaan calon pengguna terhadap aplikasi aplikasi belajar bahasa Lampung dilakukan dengan memberikan kuesioner kepada calon pengguna dengan hasil tanggapan responden yaitu sebesar 91,3%. Sehingga dapat diambil kesimpulan bahwa apliksi belajar bahasa Lampung ini telah diterima oleh calon pengguna dan layak untuk didistribusikan kepada masyarakat lua serta dapat disimpulkan bahwa aplikasi ini dapat berjalan dengan baik tanpa adanya permasalahan pada perangkat smartphone Android versi 5.0 (Kitkat) hingga versi 8.0 (Oreo).} }