@thesis{thesis, author={Apriliana Sarrah}, title ={Pengaruh Motivasi dan Komitmen Organisasional Terhadap Kinerja Karyawan (Studi pada Karyawan PT. Bentara Sinergies Multifinance (Bess Finance) Sukun Malang).}, year={2013}, url={http://repository.ub.ac.id/id/eprint/100071/}, abstract={Setiap perusahaan mengharapkan suatu keberhasilan Untuk mencapai keberhasilan dari perusahaan maka karyawan yang bekerja harus didasari dengan adanya motivasi dan komitmen yang baik untuk mencapai kinerja. Adanya kinerja yang baik dari para karyawan dapat mendorong perusahaan untuk meningkatkan laju produktivitas dan kualitas kerja, sehingga pada akhirnya akan menunjang tercapainya tujuan dan harapan dari perusahaan. Tujuan dari penelitian ini adalah, untuk mengetahui dan menjelaskan pengaruh yang signifikan antara motivasi dan komitmen organisasional secara simultan terhadap kinerja karyawan pada PT. Bentara Sinergies Multifinance ( PT. BESS Finance) , Sukun Malang, serta untuk mengetahui dan menjelaskan pengaruh yang signifikan antar motivasi dan komitmen organisasional secara parsial terhadap kinerja karyawan PT. Bentara Sinergies Multifinance ( PT. BESS Finance) , Sukun Malang. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian adalah penelitian penjelasan (exsplanatory research) dengan pendekatan kuantitatif. Adapun sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah seluruh karyawann PT. Bentara Sinergies Multifinance (PT. Bess Finance) , Sukun Malang sebanyak 46 orang. Sedangkan analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis deskriptif dan analisis regresi linier berganda. Dalam menganalisis data menggunakan program SPSS versi 17.0 for windows. Berdasarkan hasil analisis, menunjukkan bahwa variabel Motivasi (X1) dan variabel Komitmen Organisasional (X2) mempunyai pengaruh signifikan terhadap variabel Kinerja Karyawan (Y) sebesar 52.2%, sedangkan sisanya dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak diteliti pada penelitian ini. Saran yang dapat diberikan yaitu diharapkan pihak perusahaan mampu untuk mempertahankan motivasi para karyawan, karena variabel motivasi mempunyai pengaruh yang paling dominan dalam mempengaruhi kinerja karyawan. Bagi penelitian selanjutnya, diharapkan untuk mengembangkan penelitian ini dengan mempertimbangkan variabel- variabel lain diluar penelitian ini, diantaranya variabel kemampuan (ability), variabel individual dan variabel organisasi.} }