@thesis{thesis, author={Haneda Nivo}, title ={Analisis Perhitungan Harga Pokok Sewa Kamar Dengan Activity Based Costing System (ABC SYSTEM) (Studi pada Guest House Hasanah Buring Kota Malang Tahun 2016)}, year={2018}, url={http://repository.ub.ac.id/id/eprint/9783/}, abstract={Penentuan harga pokok yang lebih akurat penting bagi manajemen sebagai dasar untuk pembuatan keputusan. Selama ini Hasanah Buring belum menggunakan metode khusus dalam menentukan tarif sewa kamar. Tarif sewa kamar tersebut ditentukan oleh owner dan manajer dengan melakukan perhitungan yang sederhana, namun cara tersebut dapat menghasilkan perhitungan yang terdistorsi. Salah satu metode yang dapat digunakan untuk menghitung harga pokok sewa kamar adalah dengan menggunakan Activity Based Costing System (ABC System), sehingga peneliti tertarik untuk mengangkat judul “Analisis Perhitungan Harga Pokok Sewa Kamar dengan Activity Based Costing System(ABC System).” Penelitian ini menggunakan metode deskriptif pendekatan studi kasus dengan dua rumusan masalah, yaitu (1) Bagaimana harga pokok sewa kamar menurut manajemen Hasanah Buring? (2) Bagaimana perhitungan harga pokok sewa kamar pada Hasanah Buring dengan menggunakan Activity Based Costing System (ABC System)?. Sumber data diperoleh dari data internal yaitu data keuangan yang diperoleh dari Hasanah Buring. Analisis data menggunakan 3 tahap yaitu (1) Perhitungan harga pokok sewa kamar pada Hasanah Buring; (2) Melakukan perhitungan harga pokok sewa kamar menggunakan metode ABC System; (3) Melakukan perbadingan antara perhitungan harga pokok sewa kamar yang saat ini digunakan oleh Hasanah Buring dengan perhitungan menggunakan metode ABC System.} }