@thesis{thesis, author={Ayu Syafitri (NIM. 2061311008)}, title ={Pengaruh pemberian keong mas, cumi-cumi, dan cacing tanah terhadap performa kematangan gonad udang galah (macrobrachium rosenbergii)}, year={2017}, url={http://repository.ubb.ac.id/603/}, abstract={Permintaan produksi udang galah semakin meningkat, sehingga pemberian pakan berkualitas perlu dilakukan untuk meningkatkan reproduksi udang galah. Tujuan penelitian yaitu untuk mengetahui pengaruh pemberian pakan alami terhadap performa kematangan gonad dari TKG 2 ke TKG 3 dan keefektifan pakan alami untuk udang galah (Macrobrachium rosenbergii). Parameter yang diamati yaitu tingkat kematangan gonad, kualitas air, panjang dan bobot mutlak. Penelitian ini menggunakan metode eksperimental dengan Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan 3 perlakuan dan 3 kali ulangan. Pakan perlakuan yang diberikan yaitu A (keong mas), B (cacing tanah), dan C (cumi- cumi), diberikan secara ad satiation. Hasil penelitian menunjukkan bahwa perubahan tingkat kematangan paling cepat terjadi pada perlakuan keong mas gonad yaitu pada hari ke 6. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa pemberian pakan keong mas berpengaruh nyata dan dapat meningkatkan kematangan gonad pada induk udang galah.} }