@thesis{thesis, author={SIMANJUNTAK ASRIANI}, title ={PERAN GURU DALAM MENANAMKAN KARAKTER RELIGIUS, DISIPLIN, PEDULI LINGKUNGAN DAN TANGGUNG JAWABTERHADAP SISWADI MTs SWASTA AL-AMIIN KAMPUNG PAJAK KECAMATAN NA IX-X KABUPATEN LABUHANBATU UTARA}, year={2019}, url={http://repository.ulb.ac.id/32/}, abstract={iABSTRAKSimanjuntak Asriani, 2019,” Peran Guru Dalam Menanamkan Karakter Religius, Disiplin, Peduli Lingkungan dan Tanggung Jawab Terhadap Siswa di MTs Swasta Al-Amiin Kampung Pajak Tahun Ajaran 2018-2019.”Skripsi.Rantauprapat: FakultasKeguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Labuhanbatu.Pendidikan karakter merupakan upaya untuk membentuk generasi yang berakhlak mulia dan karakterakan membawa dampak yang positif bagi siswa menuju kesuksesan di masa depan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui peran guru dalam menanamkan karakter religius, disiplin, peduli lingkungan dan tanggung jawab terhadap siswa. Metode yang digunakan peneliti adalah deskriptif kualitatif dengan menggunakan instrumen peneltian seperti angket, wawancara dan dokumentasi. Tempat penelitian di MTs Swasta Al-Amiin Kampung Pajak Kabupaten Labuhanbatu Utara pada bulan Mei sampai Agustus 2019. Subjek penelitian adalah guru dan siswa sedangkan objeknya adalah peran guru dalam menanamkan karakter religius, disiplin, peduli lingkungan dan tanggung jawab terhadap siswa. Analisis Peran guru dalam menanamkan Karakter Religius yaitu guru mengucapkan salam ketika masuk dan keluar kelasdikategorikan selalu dengan persentase 100%,Karakter Disiplin guru menegur siswa dengan tegas apabila ada siswa yang tidak mengerjakan pekerjaan rumah dikategorikan selalu dengan persentase 67% Karakter Peduli Lingkungan membuang sampah pada tempatnyadikategorikan selalu dengan persentase 83% dan karakter Tanggung Jawab guru memberikan kesempatan untuk bertanya tentang pelajaran yang tidak dimengertidikategorikan selalu dengan persentase 92%,. Hasil penelitian peran guru dalam menanamkan karakter religius, disiplin, peduli lingkungan dan tanggung jawabyaitu guru memberikan motivator, dorongan dan pemberi inspirasi dalam mengembangkan sikap dan tingkah laku pada diri siswaagar berkualitas dan bermartabatuntuk berbangsa dan bernegara. Berdasarkan penelitian diatas dapat disimpulkan bahwa Peran guru dalam menanamkan karakter religius, disiplin, peduli lingkungan dan tanggung jawab terhadap siswa hendaklah didahulukan pada diri sendiri sehinga mampu mengaplikasikannyapada siswa danbisa dijadikan panutan bagi nusa dan bangsa.Kata Kunci :Peran Guru, Karakter, Religius, Disiplin, Peduli Lingkungan, Tanggung Jawab} }