@thesis{thesis, author={Nopri Kurniawan NIM. 342015012}, title ={Kelayakan Modul Berbasis Pemanfaatan Buah Pedada (Sonneratia caseolaris L.) sebagai Bahan Baku Pembuatan MOL dI SMA Ditinjau dari Expert Review}, year={2019}, url={http://repository.um-palembang.ac.id/id/eprint/8370/}, abstract={Buah pedada (Sonneratia caseolaris L) sangat melimpah keberadaannya dan dapat dimanfaatkan sebagai bahan baku pembuatan MOL untuk kesuburan tanah dan tanaman. Kurangnya informasi mengenai buah pedada dan cara pembuatan MOL pada siswa dan masyarakat sehingga perlu dikembangkan bahan ajar modul tentang pemanfaatan buah pedada sebagai bahan baku MOL. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah: apakah bahan ajar modul berdasarkan pemanfaatan buah pedada(Sonneratia caseolaris L.) sebagai bahan baku pembuatan MOL layak digunakan di SMA ditinjau dari expert review? Tujuan penelitian untuk mengetahui apakah bahan ajar modul berdasarkan pemanfaatan buah pedada (Sonneratia caseolaris L.) sebagai bahan baku pembuatan MOL layak digunakan di SMA ditinjau dari expert review. Metode penelitian dengan pengembangan produk bahan ajar sesuai dengan prosedur pengembangan dari Tessmer, dengan mengembangkan modul yang di dalamnya berisi informasi mengenai manfaat keanekaragaman hayati pada salah satu tumbuhan yaitu buah pedada (Sonneratia caseolaris L.) ditinjau dari expert review. Tahap expert review melibatkan tiga ahli untuk memvalidasi kelayakan modul dari segi media, kebahasaan dan materi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa modul yang dikembangkan mempunyai kategorisasi layak digunakan, hasil validasi dari ahli materi diperoleh hasil sangat layak yaitu X ? 62,5, ahli bahasa diperoleh sangat layak yaitu X ? 50,5, ahli media diperoleh layakyaitu 42 > X ? 35. Dapat disimpulkan ditinjau dari tahap expert review modul yang dikembangkan layak untuk digunakan pada pembelajaran Biologi materi keanekaragaman hayati.} }