@thesis{thesis, author={Maisaroh Siti}, title ={Hubungan penyesuaian diri dan prestasi belajar siswa SMA Shalahuddin Malang / Siti Maisaroh}, year={2011}, url={http://repository.um.ac.id/100723/}, abstract={Kata Kunci penyesuaian diri prestasi belajar siswa. Penyesuaian diri adalah kemampuan individu untuk menyesuaikan diri terhadap situasi didalam dirinya sendiri serta dalam lingkungan sosial sesuai dengan norma-norma yang ada tanpa menimbulkan konflik bagi dirinya maupun lingkungan. Prestasi belajar adalah penguasaan pengetahuan atau ketrampilan yang ditunjukkan dengan nilai tes atau angka yang diberikan oleh guru. Prestasi belajar dipengaruhi oleh banyak faktor diantaranya penyesuaian diri siswa. Jadi latar belakang penyesuaian diri siswa memiliki hubungan tertentu terhadap prestasi belajar siswa. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui (1) gambaran penyesuaian diri pada siswa (2) tingkat prestasi belajar pada siswa dan (3) hubungan antara penyesuaian diri dan prestasi belajar pada siswa SMA Shalahuddin Malanh. Desain penelitian yang digunakan adalah deskriptif dan korelasional dengan besaran populasi sebanyak 122 siswa SMA Shalahuddin Malang dan besaran sampel sebanyak 40 siswa yang ditentukan dengan cluster sampling. Alat pengumpul data berupa skala penyesuaian diri dan nilai rapor pada semester gasal. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisi deskriptif dan analisis korelasional dengan taraf signifikansi 0 05. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) Siswa SMA Shalahuddin Malang dengan tingkat penyesuaian diri yang sangat tinggi sebanyak 1 orang siswa (2 5%) tinggi sebanyak 11 orang siswa (27 5%) sedang 19 orang siswa (47 5%) rendah 4 orang siswa (10%) dan sangat rendah 5 orang siswa (12 5%). (2) Siswa kelas X SMA Shalahuddin Malang dengan prestasi belajar yang baik sebanyak 10 orang siswa (25 %) Cukup 23 orang siswa (57 5 %) Kurang 5 orang (12 5%) dan Kurang Sekali 2 orang siswa (5 %). (3) Tidak ada hubungan yang signifikan antara penyesuaian diri dan prestasi belajar siswa kelas X SMA Shalahuddin Malang dengan hasil rxy 2 661 dengan signifikansi (0 111 8805 0 050). Saran-saran yang dikemukakan adalah (1) proses belajar mengajar harus lebih ditingkatkan agar dicapai prestasi belajar yang lebih baik guru harus bisa mengubah cara mengajar dan disesuaikan dengan tingkat penyesuaian diri dengan cara siswa diberikan pelatihan tentang penyesuaian diri. (2) bagi konselor diharapkan memberikan bimbingan belajar kepada siswa agar siswa mengatahui cara belajar yang baik dan benar. (3) untuk peneliti selanjutnya dengan tema yang sama yaitu meneliti dengan melakukan penelitian kualitatif. } }