@thesis{thesis, author={Noviyanti }, title ={Pengaruh lingkungan tempat tinggal dan perilaku kesehatan terhadap kualitas fisik balita di Desa Wonorejo Kecamatan Singosari Kabupaten Malang / Noviyanti}, year={2009}, url={http://repository.um.ac.id/99660/}, abstract={Kualitas penduduk merupakan suatu ciri yang melekat pada penduduk serta menunjukkan baik tidaknya keadaan penduduk tersebut secara keseluruhan. pengembangan kualitas penduduk diselenggarakan melalui pengembangan kualitas fisik balita. Pengembangan tersebut diarahkan untuk meningkatkan kualitas fisik balita sesuai dengan harkat dan martabat serta potensi secara optimal karena balita merupakan kekuatan bangsa yang sekaligus merupakan penerus pembangunan. Penelitian ini menggunakan metode survei dengan pendekatan kuantitatif yang bersifat korelasional. Populasi dalam penelitian ini adalah ibu rumah tangga yang memiliki balita (usia 0-5 tahun) di Desa Wonorejo. Pengambilan sampel menggunakan teknik purposive sampling. Besarnya sampel dalam penelitian ini ditetapkan 100 responden dimana masing-masing dusun diambil secara proporsional. Instrumen menggunakan kuisioner yang terdiri dari enam bagian yaitu identitas responden kualitas fisik balita kondisi lingkungan tempat tinggal perilaku kesehatan usia kawin ibu dan pendapatan keluarga. Teknik pengumpulan data menggunakan wawancara dengan kuisioner sebagai alat pengumpul data. Analisis data menggunakan tabulasi silang tabel frekuensi dan regresi berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kualitas fisik balita di Desa Wonorejo termasuk kategori sedang. Lingkungan tempat tinggal perilaku kesehatan dan usia kawin ibu mempunyai pengaruh positif yang signifikan terhadap kualitas fisik balita di Desa Wonorejo. Sedangkan variabel pendapatan keluarga mempunyai hubungan positif yang tidak signifikan terhadap kualitas fisik balita. Untuk bobot sumbangan efektif dan relatif terbesar diberikan oleh variabel perilaku kesehatan (X2). Saran yang bisa diberikan oleh penulis yaitu bagi pemerintah agar memberikan sarana dan prasarana kesehatan yang lebih baik dan murah kepada penduduk di Desa Wonorejo dalam rangka untuk meningkatkan kualitas fisik balita. } }