@thesis{thesis, author={HAIDAR HASNI}, title ={PELAKSANAAN PROGRAM DAERAH PEMBERDAYAAN GOTONG ROYONG (PDPGR) DI KELURAHAN MENALA KECAMATAN TALIWANG KABUPATEN SUMBAWA BARAT TAHUN 2023}, year={2024}, url={http://repository.ummat.ac.id/9914/}, abstract={PDPGR yang dilaksanakan Pemda KSB bertujuan merevitalisasi gotong royong sebagai nilai dasar pembangunan yang berlandaskan kesukarelaan, kebersamaan, dan tolong menolong dengan gerakan kerja Ikhlas Jujur dan Sungguh-sungguh sebagai sarana utama dalam mewujudkan pembangunan yang berhasil guna dan berdaya guna serta percepatan pengentasan kemiskinan. Penelitian ini tergolong pada tipe penelitian kualitatif.data yang dikumpulkan adalah berupa kata-kata, gambar dan bukan angka-angka.Data tersebut berasal dari naskah wawancara, catatan lapangan, foto, dokumen pribadi, catatan atau memo, dan dokumen resmi lainnya.PDPGR sudah diatur dalam PERBUP dan juga PERDA yang dilaksanakan berdasarkan fungsi sistematis dan Agen Gotong Royong sebagai Pelaksana dilapangan dan saling berkaitan dengan Kelurahan, OPD terkait hingga Bupati Sumbawa Barat juga Masyarakat Kelurahan Menala.Pelaksaan Program Daerah Pemberdayaan Gotong Royong (PDPGR) di Kelurahan Menala sudah berjalan dengan cukup baik dari Program yang dilaksanakan oleh Pemerintah Kabupaten Sumbawa Barat, baik untuk Pemenuhan Hak-Hak Dasar Masyarakat, Percepatan Pembangunan Daerah melalui instrumen Gotong Royong maupun Kesejahteraan Masyarakat Kabupaten Sumbawa Barat khususnya Kelurahan Menala, akan tetapi Program tersebut masih belum bisa memenuhi kebutuhan Masyarakat maupun kemiskinan juga kesejahteraan, karena PDPGR pada tahun 2023 tidak berjalan maksimal di Kelurahan Menala.} }