@thesis{thesis, author={Chalifatus Sa’diyah Margaretha }, title ={Penerapan Pajak Penghasilan Pasal 21 Terhadap Berlakunya Insentif Pajak Yang Diperoleh Pegawai Tetap (Studi Kasus Pt Abc, Klien Kantor Konsultan Pajak Ef Sinergy)}, year={2021}, url={https://repository.unair.ac.id/110592/}, abstract={Pandemi Covid-19 dimulai bulan Maret 2020 di Indonesia. Hal tersebut mendorong Menteri Keuangan Republik Indonesia untuk menerbitkan peraturanperaturan tentang Insentif Pajak PPh 21 terhadap pegawai yang terkena dampak wabah Covid-19. Timbulnya insentif pajak salah satunya karena adanya penurunan omzet. Analisis dilakukan untuk melihat pengaruh adanya insentif pajak yang diberikan oleh pemerintah dan cara pemanfaatan insentif dalam perusahaan PT ABC. Metode yang digunakan dalam laporan tugas ini kualitatif deskriptif. Laporan ini bertujuan untuk mengetahui perbandingan sebelum dan sesudah insentif pajak yang telah diberikan dan efektif atau tidak fasilitas yang telah diberikan oleh pemerintah. Berdasarkan analisis pada laporan tugas akhir ini dapat disimpulkan bahwa fasilitas insentif yang disediakan pemerintah sangat membantu dan dapat meringankan beban pajak pegawai tetap} }