@thesis{thesis, author={Ohee Elisabeth Estelin Grice}, title ={Analisa Ukuran Sampel Representatif Pada Proses Sampling Kadar Bijih Drawpoint Di Tambang Bawah Tanah Deep Mill Level Zone PT Freeport Indonesia}, year={2023}, url={http://repository.uncen.ac.id/7/}, abstract={Sampling pada kadar diperlukan untuk memperkirakan target produksi per hari di PT Freeport Indonesia. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kadar bijih dan memperkirakan jumlah sampel rata-rata per hari pada area tambang bawah tanah Deep Mill Level Zone pada area kerja tambang bawah tanah PT. Freeport Indonesia. Dengan menggunakan metode grab sampling, sampel diambil pada 12 drawpoint dengan jumlah sebanyak 3 per drawpoint. Berdasarkan hasil analisis dengan menggunakan metode pelandaian kurva, didapat bahwa ukuran sampel representatif untuk batuan Magnetite, Hornfels dan Diorite adalah 30 kg dan untuk batuan Forsterite adalah 50 kg. Dari semua data tipe batuannya baik Cu maupun Au, menunjukan bahwa semakin besar ukuran sample, maka semakin dekat nilai kadarnya dengan nilai kadar bulk sampling-nya (% CV semakin kecil). Secara umum kadar Cu memiliki tingkat variabilitas yang lebih rendah dibanding kadar Au di semua tipe batuan yang diteliti. Ukuran sampel representatif hasil penelitian secara umum sama dengan hasil kajian underground geology tahun 2016-2017 di Tambang Bawah Tanah DOZ.} }