@thesis{thesis, author={Dr. and Dra and NOPITA }, title ={Meningkatkan Keterampilan Berbicara Melalui Model Pembelajaran Artikulasi di Kelas III SDN 2 Papualangi Kab. Gorontalo Utara }, year={2013}, url={}, abstract={ABSTRAK Novipta Robot, (2013) “Meningkatkan Keterampilan Berbicara Melalui Model Pembelajaran Artikulasi Pada Siswa Kelas III SDN 2 Papualangi Kabupaten Gorontalo Utara”. Skripsi Jurusan PGSD, Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing I Dra. Hawa Pattiiha, S.Pd. M.Pd. Dan Pembimbing II Dr. Yusuf Djafar, M. Pd. . Berdasarkan uraian latar belakang masalah pada penelitian ini maka Permasalahan dapat dirumuskan sebagai berikut : Apakah keterampilan berbicara siswa melalui pembelajaran artikulasi di kelas III SDN 2 Papualangi Kabupaten Gorontalo Utara dapat ditingkatkan?.Adapun yang menjadi tujuan dalam penelitian ini adalah: Untuk meningkatkan keterampilan berbicara siswa melalui pembelajaran artikulasi pada siswa kelas III SDN 2 Papualangi Kabupaten Gorontalo Utara. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode tindakan kelas dengan menggunakan analisis data secara kualitatif yang bertujuan sebagai bahan masukan dan informasi yang bermanfaat untuk pengembangan pembelajaran bahasa Indonesia khususnya Meningkatkan Keterampilan Berbicara Melalui Model Pembelajaran Artikulasi. Pada pelaksanaan observasi awal diketahui bahwa hasil belajar siswa sebesar 21,67 %. Setelah diadakan tindakan pada siklus 1 hasil belajar siswa meningkat menjadi 47,5 %. Namun hasil belajar tersebut belum mencapai indicator capaian yakni 70 %. Maka dilanjutkan pada tindakan siklus II, pada pelaksanaan siklus II diperoleh hasil belajar siswa sebesar 76,67 % atau terjadi peningkatan sebesar 29,17 % dari hasil pelaksanaan siklus I. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa dengan model pembelajaran artikulasi dapat meningkatkan keterampilan berbicara siswa kelas III SDN 2 Papualangi Kecamatan Tolinggula Kabupaten Gorontalo Utara, terbukti, dan dapat diterima. Kata Kunci :Keterampilan berbicara dan artikulasi. } }