@thesis{thesis, author={Dr and Ir. and MOHAMAD }, title ={ANALISIS KELAYAKAN USAHA BUDIDAYA IKAN NILA (Oreochromis niloticus) DI KERAMBA JARING APUNG (KJA) DANAU LIMBOTO, DESA ILUTA, KECAMATAN BATUDAA, KABUPATEN GORONTALO }, year={2019}, url={}, abstract={ABSTRAK MOHAMAD ABRIYANTO R.P AKIBU. 2013. Nim. 631 413 022. Analisis Kelayakan Usaha Budidaya Ikan Nila (Oreochromis niloticus) di Keramba Jaring Apung (KJA) Danau Limboto, Desa Iluta, Kecamatan Batudaa, Kabupaten Gorontalo. Skripsi. Jurusan Budidaya Perairan, Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan. Universitas Negeri Gorontalo. Pembimbing I Dr. Ir. Syamsuddin, MP, dan Pembimbing II Ir. H. Rully Tuiyo, M.Si. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui besaran rata-rata nilai investasi Tujuan kajian ini menganalisis biaya dan pendapatan yang dibutuhkan, serta menganalisis kelayakan usaha budidaya ikan nila (Oreochromis niloticus) di Keramba Jaring Apung (KJA) Danau Limboto Desa Iluta Kecamatan Batudaa. Metode yang digunakan adalah metode survei. Peluang Investasi dianalisa secara deskriptif. Kriteria kelayakan usaha yang diamati adalah Benefit Cost Ratio (BCR), Returnt on Invesment (ROI), Analisa Payback Period of Capital (PPC) dan Break Event Point (BEP). Hasil penelitian menunjukkan Rata-rata investasi yang dikeluarkan para pembudidaya usaha ikan nila sebesar Rp.138,190,000. dan Rata-rata pendapatan bersih sebesar Rp. 91,153,548, Rata-rata nilai BCR sebesar 2.90, nilai ROI sebesar 91%, dari suku bunga bank 12%. Sedangkan nilai PPC untuk usaha budidaya ikan Nila sebesar 1,78 = 21,36 bulan atau 1 tahun 9 bulan 10 hari. nilai titik impas BEP Harga sebesar Rp.15,806,083,- dan BEP produksi sebesar 565 Kg, sedangkan total penjualan atau pendapatan kotor (Gross Income) yang diperoleh sebesar Rp.137,199,720,- dan total produksi panen sebesar 4,900 Kg, hal ini menunjukkan bahwa usaha budidaya Ikan Nila pada Keramba jaring apung di Desa Iluta memperoleh keuntungan karena nilai penjualan telah melampaui nilai titik impas BEP. Hasil dari analisis kelayakan usaha budidaya ikan nila (Oreochromis niloticus) di keramba jaring apung danau limboto, desa iluta, kecamatan batudaa kabupaten gorontalo ini layak untuk dijalankan. Kata Kunci : Ikan nila, keramba jaring apung, kelayakan usaha. } }