@thesis{thesis, author={Naenia Iis}, title ={PENERAPAN METODE ANALYTIC NETWORK PROCESS UNTUK MENDUKUNG KEPUTUSAN PEMILIHAN SEKOLAH LANJUTAN TINGKAT MENENGAH PERTAMA}, year={2020}, url={http://repository.unida.ac.id/1051/}, abstract={Iis Naenia. NIM : H. 1610005 Penerapan Metode Analytic Network Process (ANP) untuk Mendukung Keputusan Pemilihan Sekolah Lanjutan Tingkat Menengah Pertama. Skripsi Pendidikan Guru Sekolah dasar Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Djuanda Bogor. 2020 Sekolah adalah sebuah lembaga yang dirancang untuk pengajaran siswa dibawah pengawasan guru. Pemilihan sekolah merupakan salah satu hal yang sangat penting dikarenakan dapat mempengaruhi pendidikan di masa depan. Persoalan muncul disaat banyaknya pilihan sekolah yang memberikan beragam tawaran dan pilihan kepada calon siswanya. Analytical Network Process adalah metode pengambilan keputusan dari banyaknya kriteria yang saling berkaitan serta umpan balik secara sistematis. Penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan tujaun untuk mendeskripsikan hasil perhitungan dari Analytical Network Process denga teknik pengumpulan data berupa observasi, wawancara dan kuisioner serta dokumentasi. Hasil akhir penelitian ini menunjukkan bahwa yang menjadi perioritas dalam strategi memilih sekolah lanjutan tingkat menengah pertama adalah biaya dengan nilai rata-rata geomean sebesar 0,67 (67 %), disusul oleh staff pengajar dengan nilai rata-rata 0,46 (46 %), alumni 0,39 (39 %), akreditasi 0,20 (20 %), fasilitas 0,14 (14 %) dan terakhir adalah lokasi dengan nilai 0,12 (12 %). Sedangkan rekomendasi pemilihan sekolah dengan mempertimbangan kriteria yang diinginkan adalah SMP 16 Depok menjadi urutan pertama sebagi rekomendasi sekolah lanjutan tingkat pertama dengan nlai geomean 0,26 (26 %). Kata Kunci : Rekomendasi, Sekolah, Analytical Network Process} }