@thesis{thesis, author={Naisali Julio De Oliveira}, title ={ANALISIS PERMINTAAN KUNJUNGAN OBJEK WISATA TANJUNG BASTIAN KECAMATAN INSANA UTARA KABUPATEN TIMOR TENGAH UTARA DENGAN PENDEKATAN TREVEL COST}, year={2021}, url={http://repository.unimor.ac.id/122/}, abstract={Tanjung Bastian adalah Pantai di Kabupaten Timor Tengah Utara, Kecamatan Insana Utara, desa Humusu C dengan keindahan panorama, kekayaan sejarahnya dan potensi-potensi yang memungkinkan objek ini untuk terus berkembang. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh variabel biaya perjalanan, umur pengunjung, pendapatan, dan jarak terhadap permintaan kunjungan objekwisata Tanjung Bastian pada tahun 2019. Jumlah populasi dalam penelitian ini adalah pengunjung yang berkunjung ke objek wisata Tanjung Bastian pada tahun 2019, sebesar 6.903 orang. Metode pengambilan sampel dalam penelitian ini dengan accidental sampling yaitu siapa saja yang pernah berkunjung ke Tanjung Bastian pada tahun 2019. Jumlah sampel dalam penelitian ini diambil menggunakan rumus Slovin sebanyak 100 pengunjung. Alat analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah regresi linier berganda dengan permintaan kunjungan sebagai variabel dependen dan empat variabel lain sebagai variabel independen. Hasil penelitian menunjukan keempat variabel independen, yaitu biaya perjalanan, umur, pendapatan, dan jarak berpengaruh signifikan terhadap variabel dependen, yaitu permintaan kunjungan objek wisata Tanjung Bastian.} }