@thesis{thesis, author={Setiono Refiana Putricipta}, title ={PENGARUH TEKNIK DUA POLA PIKIRMATEMATIKA TERHADAP KETERAMPILAN MENULIS TEKS LAPORAN HASIL OBSERVASI SISWA KELAS IV SDN DUKUH MENANGGAL 1 SURABAYA}, year={2020}, url={https://repository.unipasby.ac.id/id/eprint/1689/}, abstract={Kata Kunci: teknik dua pola pikir matematika, keterampilan menulis, teks laporan hasil observasi Dua pola pikir matematika merupakan beberapa dari empat pola pikir matematika yang diintegrasikan dalam teknik menulis teks laporan hasil observasi. Empat pola pikir matematika merupakan teknik menulis terbaru yang dicetuskan oleh Ayu Utami. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui ada atau tidaknya pengaruh teknik dua pola pikir matematika terhadap keterampilan menulis teks laporan hasil observasi siswa kelas IV SDN Dukuh Menanggal 1 Surabaya. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan desain penelitian eksperimen, yaitu quasi experimental posttest-only design. Sampel dalam penelitian ini adalah siswa kelas IVA sebagai kelompok kontrol dan IVB sebagai kelompok eksperimen. Hasil analisis data uji T menunjukkan bahwa nilai thitung yang diperoleh sebesar 9,860, sedangkan nilai ttabel pada taraf signifikansi 5% dengan derajat kebebasan sebesar 37 diperoleh sebesar 2,0262. Hal ini menunjukkan thitung (10,794) > ttabel (2,0262), sehingga hipotesis diterima. Penelitian dapat disimpulkan bahwa teknik dua pola pikir matematika berpengaruh terhadap keterampilan menulis teks laporan hasil observasi siswa kelas IV SDN Dukuh Menanggal 1 Surabaya.} }