@thesis{thesis, author={Pertiwi Restu Ayu Ajiningtiyas}, title ={PENINGKATAN MOTIVASI DAN PRESTASI BELAJAR PADA MATA PELAJARAN IPS MELALUI MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE MAKE A MATCH DI KELAS V SD NEGERI 5 MEJOBO}, year={2017}, url={http://repository.unissula.ac.id/10206/}, abstract={Penelitian ini dilakukan guna meningkatkan motivasi dan prestasi belajar belajar IPS melalui model pembelajaran kooperatif tipe Make A Match di kelas V SD Negeri 5 Mejobo Kabupaten Kudus. Penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas yang dilakukan sebanyak 2 siklus. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah teknik non tes yaitu berupa angket untuk mengetahui motivasi belajar siswa dan teknik tes yaitu evaluasi untuk mengukur prestasi belajar siswa. Pada siklus I siswa kelas V SD Negeri 5 Mejobo yang berjumlah 15 orang siswa memperoleh persentase motivasi belajar siswa 79,50 % sedangkan pada siklus II, persentase motivasi belajar siswa mengalami peningkatan menjadi 91,84 %. Pada siklus I untuk ketuntasan untuk prestasi belajar 60 % sedangkan pada siklus II, persentase ketuntasan prestasi belajar siswa mencapai 93 %. Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilaksanakan di kelas V SD Negeri 5 Mejobo, melalui model pembelajaran kooperatif tipe Make A Match maka dapat dikatakan bahwa motivasi dan prestasi belajar siswa dapat ditingkatkan. Kata Kunci: Motivasi, Prestasi Belajar, Make A Match} }