@thesis{thesis, author={Aka Kukuh Andri and Ataniayah Siti and Primasatya Nurita}, title ={MEDIA POP UP BOOK UNTUK MEMAHAMI HUBUNGAN SIMBOL PADA LAMBANG NEGARA DENGAN SISA-SILA PANCASILA}, year={2020}, url={http://repository.unpkediri.ac.id/982/}, abstract={Pembelajaran PPKn pada materi memahami hubungan simbol pada lambang negara dengan sila-sila pancasila mengharuskan siswa untuk memahami hubungan simbol pada lambang negara dengan sila-sila pancasila, dalam proses pembelajaran ini untuk lebih menarik perhatian siswa dan agar pembelajaran tidak membosankan maka siswa butuh media pembelajaran yang dapat merangsang ketertarikan dalam proses pembelajaran di papan tulis. Pemberian materi dengan ceramah satu arah juga tentu tidak akan menarik siswa maka diperlukan model pembelajaran dengan menggunakan media pop up book. Dengan media ini siswa akan lebih tertarik perhatiaannya dan minat belajarnya menjadi lebih semangat dan membantu untuk mempercepat pemahamannya dalam proses pembelajaran, dengan menggunakan media pop up book dapat menghilagkan kebosanan dalam proses belajar siswa. Maka dari itu sangatlah penting media pembelajaran bagi siswa untuk pemahaman yang lebih jelas dalam setiap proses pembelajaran di kelas dan dengan didukungnya media, guru juga mudah untuk menjelaskannya materi yang akan di ajarkan di kelas karena contoh atau media berupa tiga dimensi atau nyata.} }