@thesis{thesis, author={Taher Afriani}, title ={PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN INKUIRI TERHADAP HASIL BELAJAR DENGAN KONSEP SISTEM KOORDINASI PADA MANUSIA SISWA KELAS XI IPA SMA NEGERI I KABUPATEN POSO}, year={2018}, url={http://repository.unsimar.ac.id/1086/}, abstract={Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran inkuiri terhadap hasil belajar dengan konsep sistem koordinasi pada manusia siswa kelas XI IPA SMA Negeri I Kabupaten Poso. Penelitian ini termasuk dalam metode eksperimen semu dengan desain penelitian pastiest total sampling-group dengan menggunakan kelas eksperimen (model pembelajaran inkuiri) dan kelas kontrol (hasil belajar).Sampel penelitian ini adalah siswa kelas XI IPAA dan IPAB di SMA Negeri I Kabupaten Poso. Teknik pengambilan sampel secara purposive yaitu mengambil 2 kelas yakni kelas XI IPAA dengan jumlah sjswa 30 orang dan kelas XI IPAB dengan jumlah siswa 30 orang. Analisis data dari pengujian menggunakan uji -t pada taraf signifikan 5% dengan uji-t dari hasil perhitungan statistik didapatkan t hitung 2109 dan t tabel 1,672. Maka pada penelitian ini didapatkan hasil t hitung > t tabel, hal ini menunjukan bahwa hipotesis (HO) ditolak dan hipotesis penelitian (ha) diterima. Sehingga dapat disimpulkan bahwa hasil belajar yang diajarkan dengan model pembelajaran inkuiri lebih tinggi dari pada hasil belajar yang diajarkan dengan menggunakan metode konvensional.} }