@thesis{thesis, author={KHOZANAH Khozanah}, title ={Pengaruh Sistem Pengendalian Intern, Pemahaman Akuntansi, Teknologi Informasi, dan Komitmen Organisasi terhadap Kualitas Laporan Keuangan pada Usaha Kecil dan Menengah di Kabupaten Wonosobo}, year={2017}, url={http://repository.unsoed.ac.id/1193/}, abstract={Judul Penelitian ini adalah pengaruh sistem pengendalian intern, pemahaman akuntansi, teknologi informasi dan komitmen organisasi terhadap kualitas laporan keuangan pada usaha kecil dan menengah di Kabupaten Wonosobo. Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh sistem pengendalian intern, pemahaman akuntansi, teknologi informasi dan komitmen organisasi terhadap kualitas laporan keuangan pada usaha kecil dan menengah di Kabupaten Wonosobo. Populasi dalam penelitian ini adalah usaha kecil dan menengah di Kabupaten Wonosobo. Teknik purposive sampling digunakan dalam penelitian ini dengan jumlah 41 UKM. Pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan observasi, wawancara, dan kuesioner. Data yang dikumpulkan diolah dengan menggunakan analisis regresi linier berganda. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa sistem pengendalian intern,teknologi informasi dan komitmen organisasi secara parsial berpengaruh positif terhadap kualitas laporan keuangan pada usaha kecil dan menengah di Kabupaten Wonosobo, sedangkan pemahaman akuntansi tidak berpengaruh terhadap kualitas laporan keuangan pada usaha kecil dan menengah di Kabupaten Wonosobo.Diharapkan hasil penelitian ini dapat diterapkan usaha kecil dan menengah di Kabupaten Wonosobo untuk meningkatkan kualitas laporan keuangan melalui peningkatan sistem pengendalian intern, teknologi informasi dan komitmen organisasi.} }