@thesis{thesis, author={PILIANG Elinda Nuraini}, title ={Penapisan Bakteri Amilolitik pada Saluran Pencernaan Ikan Gabus (Channa Striata) yang Dibudidayakan di Kemranjen, Kabupaten Banyumas}, year={2021}, url={http://repository.unsoed.ac.id/12003/}, abstract={Bakteri amilolitik merupakan bakteri yang memiliki kemampuan memproduksi enzim amilase. Sekresi enzim amilase pada ikan karnivora yang rendah, menyebabkan ikan karnivora memanfaatkan bakteri dari saluran pencernaan yang mempunyai aktivitas amilolitik . Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui keberadaan bakteri amilolitik dan tingkat aktivitas bakteri amilolitik saluran pencernaan ikan gabus. Metode yang digunakan yaitu observasi dengan teknik pengambilan sampel secara purposive sampling. Kelimpahan bakteri dihitung menggunakan metode total plate count (TPC), pengamatan sifat Gram dilakukan dengan uji KOH (3%) dan aktivitas amilolitik diamati dengan uji hidrolisis pati 1,5%. Hasil penelitian menunjukan bahwa kelimpahan bakteri pada saluran pencernaan sebesar 15,21 x 106 CFU/gram. Bakteri amilolitik ditemukan keberadaannya pada saluran pencernaan ikan gabus dengan proporsi rata-rata 61,33±12,22%. Bakteri amilolitik saluran pencernaan ikan gabus yang ditemukan memiliki indeks aktivitas sebesar 0,41±0,08. Rata-rata indeks aktivitas amilolitik berdasarkan sifat Gram yaitu 0,19±0,31 untuk bakteri Gram positif dan 0,45±0,51 untuk bakteri negatif.} }