@thesis{thesis, author={KADHAFI MUHAMMAD and Tanzil Gunawan}, title ={PEMANFAATAN COPPER SLAG SEBAGAI SUBSTITUSI SEMEN PADA CAMPURAN BETON MUTU K225}, year={2013}, url={http://repository.unsri.ac.id/104830/}, abstract={Perkembangan teknologi dalam bidang konstruksi semakin hari terus mengalami kemajuan, baik secara desain maupun metode-metode konstruksi yang dilakukan. Hingga saat ini bangunan yang paling banyak diminati adalah beton, hal ini dikarenakan kemudahan dibuat menjadi berbagai bentuk. Sebagaimana yang telah diketahui bahwa semakin meningkatnya industri berarti meningkat pula limbah buangan dari pabrik tersebut. Dengan memanfaatkan limbah-limbah industri, salah satunya adalah copper slag, yaitu limbah industri peleburan tembaga yang sifat fisiknya hampir sama dengan pasir alami yang akan dicoba sebagai pengganti sebagian semen (cemenlilious) untuk melihat apakah dapat memberikan dampak yang positif pada kuat tekan beton. Tahapan yang dilakukan dalam penelitian ini adalah studi literatur , persiapan dan pengujian material yang dilakukan di Laboratorium Bahan dan Beton Jurusan Teknik Sipil, Fakultas Teknik Universitas Sriwijaya dilanjutkan dengan pembuatan benda uji berupa silinder ukuran 15cm x 30cm dengan variasi penggantian Copper Slag sebesar 0%, 10%, 15%,20% dan 30% dari berat semen yang digunakan untuk kuat tekan rencana K225 dengan menggunakan sampel silinder yang dikonversikan menjadi fc? 18,675. Kemudian dilakukan pengujian kuat tekan beton yang kemudian dianalisa. Semakin banyak penggunaan copper slag diatas 15% kuat tekan semakin turun, Penggunaan copper slag yang paling efektif pada umur 28 adalah dengan variasi 15% yang mengalami kenaikan kuat tekan hingga 20,06% terhadap beton normal dan penurunan terbesar adalah dengan variasi copper slag 30 % pada umur 28 hari sebesar 10,78% terhadap beton normal.} }