@thesis{thesis, author={HIRA }, title ={ANALISIS PENGARUH KETIMPANGAN PEMBANGUNAN DAN PERTUMBUHAN EKONOMI TERHADAP KEMISKINAN DI SULAWESI PERIODE 2016-2020}, year={2023}, url={http://repository.untad.ac.id/14395/}, abstract={ANALISIS PENGARUH KETIMPANGAN PEMBANGUNAN DAN PERTUMBUHAN EKONOMI TERHADAP KEMISKINAN DI SULAWESI PERIODE 2016-2020. Hira1Aris Muhammad2 Yunus Sading3 Jurusan Ilmu Ekonomi dan Studi Pembangunan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Tadulako Kemiskinan dapat di lihat sebagai keadaan masyarakat dengan tingkat ekonomi masih lemah,dan di tambah dengan kebijakan pemerintah yang umumnya diarahkan untuk memecahakan permasalahan jangka pendek. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis kondisi kemiskinan dan melihat pengaruh dari ketimpangan pembangunan dan pertumbuhan ekonomi di Sulawesi periode tahun 2016-2020. Penelitian ini berasal dari data sekunder yang didapatkan dari situs Badan Pusat Statistik Provinsi Sulawesi Utara, Sulawesi Selatan, Sulawesi Tengah, Sulawesi Tenggara, Gorontalo dan Sulawesi Barat. Analisis data menggunakan regresi data panel dan beberapa model pendekatan kuadrat terkecil (pooled least square), pendekatan efek tetap (fixed effect), pendekatan efek random (random effect).. Hasil penelitian ini mengunakkan pooled least square menunjukan bahwa secara parsial ketimpangan pembangunan yang dilihat dari Indeks Gini Ratio memiliki pengaruh yang positif dan signifikan terhadap kemiskinan dan secara parsial pertumbuhan ekonomi yang di lihat dari angka PDRB memiliki pengaruh yang positif dan tidak signifikan terhadap kemiskinan di Sulawesi. Kata kunci : Ketimpangan pembangunan,pertumbuhan ekonomi, dan kemiskinan. } }