@thesis{thesis, author={Candra Saputra -}, title ={ANALISIS PENGARUH CHARACTER, CAPACITY DAN CAPITAL TERHADAP TINGKAT PEMBERIAN KREDIT WIRAUSAHA PADA PD. BPR ROKAN HULU}, year={2019}, url={http://repository.upp.ac.id/136/}, abstract={CANDRA SAPUTRA. NIM: 1525032. 2019. ANALISIS PENGARUH CHARACTER, CAPACITY DAN CAPITAL TERHADAP TINGKAT PEMBERIAN KREDIT WIRAUSAHA PADA PD. BPR ROKAN HULU. PEMBIMBING I: PURWANTORO, SE., M.Si DAN PEMBIMBING II: SEPRINI, SE., MM Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pengaruh character, capacity dan capital terhadap tingkat pemberian kredit wirausaha pada PD. BPR Rokan Hulu. Populasi dalam penelitian ini adalah nasabah kredit Wirausaha di PD. BPR Rokan Hulu. Sampel penelitian menggunakan teknik accidental sampling dengan jumlah sebanyak 100 orang. Variabel bebas dalam penelitian ini character (X1), capacity (X2), capital (X3) dan variabel terikat tingkat pemberian kredit (Y). Metode pengumpulan data menggunakan observasi, kuesioner dan penelitian kepustakaan. Analisis data menggunakan regresi linier berganda menggunakan program SPSS 17. Hasil analisis regresi linier berganda menunjukan bahwa character, capacity dan capital berpengaruh terhadap tingkat pemberian kredit. Secara parsial, diperoleh t-hitung character 9,400. capacity 4,777 dan capital -4,515. Secara simultan, diperoleh F-hitung 30,483 menunjukkan character, capacity dan capital secara bersama-sama berpengaruh terhadap tingkat pemberian kredit. Hasil penelitian menunjukkan bahwa 47,2% tingkat pemberian kredit dapat dijelaskan oleh oleh variabel character, capacity dan capital, sedangkan sisanya 52,8% dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini. Kesimpulan dari penelitian ini character, capacity dan capital berpengaruh terhadap tingkat pemberian kredit baik secara simultan maupun secara parsial. Kata Kunci: character, capacity, capital, tingkat pemberian kredit} }