@thesis{thesis, author={PUJA KESUMAWATI INA}, title ={PENGARUH GREEN PERCEIVED QUALITY DAN GAYA HIDUP KONSUMEN TERHADAP PEMBELIAN BRAND LAMPU EMERGENCY INDONESIA (STUDI KASUS DI KECAMATAN RAMBAH HILIR)}, year={2022}, url={http://repository.upp.ac.id/1878/}, abstract={Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor ? faktor apa saja yang dapat mempengaruhi keputusan membeli lampu emergency led ramah lingkungan di Kecamatan Rambah Hilir, Rokan Hulu, Riau. Data yang digunakan merupakan data primer yang dikumpulkan melalui penyebaran kuisioner melalui medium online google form dengan jumlah sampel yang bisa diolah sebanyak 167 sampel penelitian.. Variabel bebas dalam penelitian ini green perceived quality (X1), gaya hidup (X2) dan variable terikat keputusan pembelian produk ramah lingkungan (Y). Metode penelitian yang digunakan adalah analisis regresi linier berganda dengan menggunakan software SPSS versi 26. Hasil analisis linier berganda diperoleh persamaan regresi Y = 9,372 + 0,233 X1 + 0,523 X2 + e.Secara persial diperoleh t-hitung green perceived quality 2.031, gaya hidup 6.431, secara simultan diperoleh F-hitung 26.337 menunjukan green perceived quality dan gaya hidup terhadap pembelian produk ramah lingkungan. Hasil penelitian ini menemukan bahwa keputusan membeli lampu emergency led ramah lingkungan dipengaruhi oleh green perceived quality dan gaya hidup dari konsumen. Kedua variable tersebut terbukti secara statistik dapat mempengaruhi secara positif keputusan membeli. Pemahaman terhadap faktor-faktor yang berperan dalam menjelaskan perilaku pembelian produk ramah lingkungan diharapkan mampu mengurangi degradasi lingkungan melalui aspek konsumsi, atau dalam hukum ekonomi biasa disebut dengan aspek permintaan} }