@thesis{thesis, author={Lutfi Faisal}, title ={Pengaruh Komunikasi Vertikal dan Horizontal Terhadap Kinerja Guru di Pondok Pesantren Al-Amien I Prenduan Sumenep Madura}, year={2018}, url={http://repository.wiraraja.ac.id/1064/}, abstract={Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh komunikasi vertikal dan horizontal secara parsial dan simultan. Penelitian dilakukan pada bulan juli di Pondok Pesantren Al-Amien I Prenduan Sumenep Madura. Metode pengolahan data menggunakan analisis regresi berganda untuk mengatahui pengaruh Komunikasi Vertikal dan Horizontal secara individu maupun bersama-sama. Pengaruh variabel bebas (komunikasi vertikal dan horizontal) terhadap variabel terikat (kinerja guru) adalah sebesar 99 %, komunikasi vertikal sebagai variabel independen (X1) berpengaruh secara parsial terhadap kinerja guru (Y) dengan thitung13,252 >ttabel 2,015. Sedangkan komunikasi horizontal (X2) juga berpengaruh secara parsial terhadap kinerja guru (Y) adalah sebesar nilai thitung9,467 >ttabel 2,015. Komunikasi vertikal sebagai variabel independen (X1) dan komunikasi horizontal sebagai variabel independen (X2) berpengaruh secara bersama-sama (simultan) terhadap kinerja guru (Y) dengan nilai sebesar 0,009 < 0,05 dan nilai fhitung107,7 >ftabel3,20. Komunikasi sudah berjalan dengan baik antara pimpinan dengan guru dan kerjasama antar guru, tetapi perlu ditingkatkan intensitasnya agar lebih baik lagi. Sehingga tidak ada kesalah pahaman dalam menerima perintah dan informasi untuk mencapai tujuan dan sasaran yang ingin dicapai oleh lembag. Kata Kunci : Komunikasi Vertikal, Komunikasi Horizontal, Kinerja Guru} }