@thesis{thesis, author={SISKA AMELIA}, title ={ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI JUMLAH DAYA LISTRIK RUMAH TANGGA DI KOTA PADANG}, year={2016}, url={http://scholar.unand.ac.id/9734/}, abstract={Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis faktor-faktor yang mempengaruhi permintaan jumlah daya listrik rumah tangga di Kota Padang, Penelitian ini menggunakan data primer yang bersumber dari penyebaran kuisioner kepada 204 Rumah tangga konsumen listrik di Kota Padang. Analisis data yang digunakan adalah analisis regresi linear berganda. Hasil analisis menunjukkan bahwa tarif listrik per kWh berpengaruh signifikan negatif terhadap permintaan jumlah daya listrik rumah tangga di Kota Padang, dan total pendapatan keluarga, jumlah anggota keluarga serta luas bangunan rumah berpengaruh signifikan positif terhadap permintaan jumlah daya listrik rumah tangga di Kota Padang. Kata Kunci : Permintaan, Listrik, Rumah Tangga, Pendapatan, Tarif Listrik, Anggota Keluarga, Luas Rumah} }