@thesis{thesis, author={Dewi Syaputri Batara}, title ={PERUBAHAN SIFAT KIMIA GAMBUT PADA LAHAN KONVERSI KELAPA SAWIT MENJADI PERTANAMAN JAGUNG DI KINALI KABUPATEN PASAMAN BARAT SUMATERA BARAT}, year={2021}, url={http://scholar.unand.ac.id/97674/}, abstract={Penurunan harga produksi dan peralihan kepemilikan lahan menyebabkan masyarakat memilih untuk mengkonversi perkebunan kelapa sawit menjadi pertanaman jagung. Perubahan tutupan lahan dari tanaman tahunan ke tanaman semusim berpotensi menurunkan kualitas lahan gambut. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi perubahan sifat kimia gambut pada lahan konversi kelapa sawit menjadi pertanaman jagung. Penelitian ini dilaksanakan dari bulan Mei sampai September 2021. Pengamatan dan pengambilan sampel dilakukan dengan menggunakan metode transek, tegak lurus dari saluran drainase berdasarkan jarak 2 m, 200 m, dan 400 m dari saluran utama di jagung umur konversi < 2 tahun, pertanaman jagung umur konversi ? 2 tahun. Masing-masing transek umur konversi < 2 tahun dan umur konversi ? 2 tahun diambil 3 titik sampel dengan 2 ulangan di kedalaman 0-20 cm dan 20-40 cm. Sifat kimia pada lahan gambut yang sudah dikonversi dari perkebunan kelapa sawit menjadi pertanaman jagung diantaranya pH 4,18-4,98, kadar air 163,76-495,81%, kadar abu 15,5-72,12%, C-Organik 16,18-49,02%, N-Total 1,25-6,92%, P-Total 5,56-255,87 ppm, P-Tersedia 0,63-157,43 ppm, K-dd 0,38-1,98 me/100g, Na-dd 3,97-13,84 me/100g, Ca-dd 12,26-23,12 me/100g, Mg-dd 14,66-50,84 me/100g, KTK 63,30-498,16 me/100g, keasaman total 570-600 cmol/kg-1. Setelah dilakukan konversi lahan kualitas lahan gambut mengalami kenaikan yaitu pada umur konversi <2 tahun dan menurun semakin bertambahnya umur konversi lahan yaitu umur konversi ?2 tahun. Disarankan untuk menjaga dan mempertahankan tinggi muka air gambut, serta perlu dilakukan penggunaan pupuk sesuai dosis dan penggunaan amelioran yang baik untuk mendapatkan hara pada gambut namun tidak merusak gambut itu sendiri. Kata kunci : Lahan jagung, Konversi lahan, Kualitas lahan, Sifat kimia gambut} }