@thesis{thesis, author={JULIANA PUTRI SULUNG}, title ={PENGARUH TERAPI RELAKSASI AUTOGENIK TERHADAP TINGKAT KECEMASAN PASIEN KANKER DENGAN KEMOTERAPI DI RSUP DR M. DJAMIL PADAN}, year={2015}, url={http://scholar.unand.ac.id/9829/}, abstract={Kecemasan merupakan dampak psikologis yang paling sering terjadi pada pasien yang menjalani kemoterapi. Kecemasan harus diatasi karena dapat menimbulkan perubahan lanjut secara fisik yang akan menghambat dilakukannya kemoterapi. Penatalaksanaan kecemasan secara nonfarmakologis seperti teknik relaksasi autogenik dapat memberikan releksasi dan mengatasi keluhan kecemasan. Tujuan penelitian ini untuk melihat pengaruh teknik relaksasi autogenik terhadap kecemasan pasien kemoterapi di ruang kemoterapi RSUP Dr. M. Djamil Padang. Penelitian ini menggunakan desain quasy experiment dengan pendekatan one group pretest-posttest design. Jumlah sampel diambil dengan cara purposive sampling sebanyak 15 responden. Instrumen penelitian untuk mengetahui tingkat kecemasan menggunakan kuesioner Zung Self Rating Anxiety Scale. Pada penelitian kategorik digunakan uji Marginal Homogeneity. Hasil penelitian menunjukkan terdapat perbedaan bermakna pada kecemasan pasien kemoterapi sebelum dan sesudah diberikan teknik relaksasi autogenik dengan nilai p = 0,003 (p ≤ 0,05). Saran kepada institusi pelayanan untuk dapat menggunakan teknik relaksasi autogenik menjadi alternatif untuk mengatasi kecemasan pasien kemoterapi.} }