@thesis{thesis, author={Fira Ananda}, title ={GAMBARAN PARENTING STRESS PADA IBU YANG MEMILIKI ANAK AUTISM SPECTRUM DISORDER (ASD)}, year={2021}, url={http://scholar.unand.ac.id/99499/}, abstract={Orangtua terutama ibu mempunyai keterlibatan lebih besar dalam proses pengasuhan anak autism spectrum disorder (ASD) yang memiliki permasalahan perilaku lebih kompleks, sehingga rentan mengalami parenting stress. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran parenting stress pada ibu yang memiliki anak autism spectrum disorder (ASD). Metode penelitian yang digunakan adalah metode kuantitatif berupa analisis deskriptif. Responden dalam penelitian ini berjumlah 80 orang ibu yang memiliki anak autism spectrum disorder (ASD) di Kota Padang dengan menggunakan teknik accidental sampling. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan adaptasi alat ukur Parenting Stress Index ? Short Form (PSI-SF) milik Abidin (1990). Skala ini memiliki reliabilitas sebesar 0,901. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa gambaran parenting stress pada ibu yang memiliki anak autism spectrum disorder (ASD) berada pada kategorisasi sedang.} }