DETAIL DOCUMENT
USULAN RENCANA PENGUATAN KINERJA SISTEM PENGADAAN KONSULTAN PERENCANA DI SUBDINAS B1NA PRASARANA PERMUKIMAN DAN TATA RUANG
Total View This Week0
Institusion
Institut Teknologi Bandung
Author
RACHMATULLAH (NIM 28100207), UDJI (STUDENT ID : )
Subject
 
Datestamp
0000-00-00 00:00:00 
Abstract :
Dalam pelaksanaan pembangunan seringkali terjadi kegagalan suatu proyek, kegagalan pembangunan ini disebabkan karena rendahnya kualitas perancangan teknik sehingga misalnya fisik dari proyek rusak sebelum umur teknisnya habis. Lebih lanjut kegagalan ini juga mengakibatkan pemborosan dana. Salah satu penyebab dari rendahnya kualitas perancangan teknik adalah karena konsultan yang melaksanakan tidak bekerja profesional. Rendahnya kualitas kinerja ini disebabkan pemilihan konsultan tanpa perencanaan yang baik. Perancangan teknik yang dibuat oleh konsultan perencana merupakan jaminan kualitas (quaity assurance) dari suatu proyek secara keseluruhan. Seiring dengan perkembangan teknologi, perubahan tata nilai, perubahan kebutuhan dan keinginan, proses pengadaan konsultan perancangan teknis perlu juga disesuaikan dengan perubahan tersebut, terutama untuk mengikuti perkembangan teknologi yang memerlukan penyesuaian keterampilan tenaga kerja dan metode yang digunakan. 

Institution Info

Institut Teknologi Bandung