DETAIL DOCUMENT
VALUASI SAHAM PT PP PROPERTI TBK (PPRO): MEMANFAATKAN PELUANG PERTUMBUHAN PERUSAHAAN
Total View This Week0
Institusion
Institut Teknologi Bandung
Author
AL ASRA - 29115079, ERFANDI (STUDENT ID : )
Subject
 
Datestamp
0000-00-00 00:00:00 
Abstract :
Gejolak di ekonomi global, melemahnya daya beli konsumen, tingginya kredit perumahan dan harga perumahan di Indonesia membuat sektor properti Indonesia mengalami penurunan di pasar modal selama beberapa tahun. Kondisi ini menciptakan sentiment negatif terhadap industri properti yang juga mempengaruhi kinerja industri di pasar modal. Di sisi lain, industri properti adalah salah satu industri yang memiliki banyak peluang untuk tumbuh. Hal ini dikarenakan, produk yang dijual oleh perusahaan properti adalah produk perumahan yang merupakan kebutuhan utama manusia. Pemerintah Indonesia juga berusaha untuk menstimulasi daya beli konsumen dengan beberapa kebijakan yang dapat memudahkan konsumen dalam membeli produk perumahan. Dengan peluang-peluang tersebut, industri properti Indonesia seharusnya memiliki nilai yang lebih daripada apa yang sedang dialami di pasar modal saat ini. Banyak perusahaan properti juga sudah berusaha meningkatkan kemampuan dan kualitas mereka. Salah satu perusahaan tersebut adalah PT PP Property Tbk (PPRO). PPRO adalah salah satu perusahaan properti di Indonesia yang lebih banyak berfokus pada bangunan tinggi seperti apartemen dan Gedung, rumah tapak dan juga layanan lainnya seperti penyewaan Gedung, hotel, dan juga manajemen gedung kepada konsumen. Untuk meningkatkan performa mereka, PPRO mencoba menambah lebih banyak landbank untuk dapat menyediakan lebih banyak produk perumahaan. Mereka juga berusaha untuk meningkatkan pelayanan dan produk mereka dengan teknologi dan inovasi produk peruamahan. Secara fundamental, PPRO adalah perusahaan yang memiliki kinerja yang baik untuk di jadikan tempat investasi, namun performa PPRO di pasar modal tidak mencerminkan nilai sebenarnya yang dimiliki oleh perusahaan. Hal ini karena sentiment negative yang terjadi di pasar modal yang juga mempengaruhi nilai perusahaan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mencari tahu nilai sebenarnya dari PPRO dibandingkan dengan nilai saat ini di pasar. Penelitian ini juga akan menginvestigasi dampak dari aksi korporasi untuk meningkatkan performa bisnis mereka terhadap harga saham perusahaan dengan juga mengidentifikasi factor internal dan eksternal perusahaan. Penilitian ini menggunakan metode valuasi Discounted Cash Flow (FCFE, Free Cash Flow to Equity) untuk mengukur nilai sebenarnya dari perusahaan. Untuk melakukan valuasi, penulis pertama-tama harus mendapatkan data menggunakan analisis internal dan eksternal perusahaan untuk mendapatkan asumsi yang akan digunakan pada valuasi. Penulis juga menggunakan valuasi relative yang membandingkan PPRO dengan perusahaan lainnya. Perusahaan yang dijadikan perbandingan adalah Modernland (MDLN), Intiland (DILD), dan Jaya Real Properti (JRPT). Hasil akhir dari penilitan setelah melakukan analisis lingkungan bisnis dan perhitungan valuasi perusahaan, rekomendasi yang dihasilkan adalah untuk membeli saham PT PPRO karena saat ini saham PPRO sedang Undervalued karena nilai sebenarnya dari perusahaan lebih tinggi dan ada potensi pertumbuhan kedepannya.  

Institution Info

Institut Teknologi Bandung