DETAIL DOCUMENT
PENENTUAN KAPASITAS PENYERAPAN ZAT WARNA TEKSTIL REMAZOL BRILLIANT (RB) RED F3B OLEH SELULOSA JERAMI PADI
Total View This Week0
Institusion
Institut Teknologi Bandung
Author
Widiansyah, Tri (STUDENT ID : 10505097)
(LECTURER ID : 0021127101)
Subject
Kimia 
Datestamp
0000-00-00 00:00:00 
Abstract :
Jerami padi merupakan salah satu bagian dari padi yang belum dimanfaatkan secara melimpah. Komponen utama dari jerami padi adalah selulosa dan lignin, sedangkan komponen lainnya seperti tanin dan zat warna ada dalam jumlah yang relatif sedikit. Komponen dalam jerami padi yang penting untuk untuk penyerapan zat warna tekstil adalah selulosa. Pada penelitian ini, jerami padi diolah terlebih dahulu dengan cara dipanaskan dengan larutan NaOH 20%, kemudian dicuci sampai netral. Kadar selulosa yang diperoleh dari jerami padi adalah 21,76%. Kondisi penyerapan optimal zat warna tekstil jenis remazol brilliant (RB) red F3B oleh jerami padi telah ditentukan. Pada percobaan penyerapan zat warna tekstil oleh selulosa diperoleh kapasitas penyerapan zat warna tekstil adalah 1,19 mg zat warna / g selulosa pada konsentrasi 125 ppm pada kondisi asam H2SO4 0,1 M. 

Institution Info

Institut Teknologi Bandung