DETAIL DOCUMENT
Makna Di Balik Ritus-Ritus Kematian Masyarakat Lewotala Dalam Perbandingan Dengan Teologi Katolik Tentang Kematian Dan Hidup Sesudah Kematian Dan Implikasinya Terhadap Karya Pastoral Gereja
Total View This Week18
Institusion
INSTITUT FILSAFAT DAN TEKNOLOGI KREATIF LEDALERO
Author
MARKUS, Anthonius Bisu
Subject
BL Religion 
Datestamp
2020-10-20 02:05:01 
Abstract :
Penelitian ini bertujuan untuk (1) mendeskripsikan dan menjelaskan makna ritus-ritus kematian dalam masyarakat Lewotala, (2) membuat perbandingan antara makna kematian dan kehidupan sesudah kematian dalam masyarakat Lewotala dengan Teologi Katolik tentang kematian dan hidup sesudah kematian, (3) menunjukkan implikasi dari perbandingan tersebut terhadap karya pastoral gereja. Metode yang dipakai dalam penelitian ini adalah wawancara dan observasi partisipatoris. Objek yang diteliti adalah makna di balik ritus-ritus kematian dalam masyarakat Lewotala. Sumber data utama penelitian ini adalah desa Bantala, berupa hasil penelitian dalam bentuk wawancara terhadap masyarakat Lewotala. Sumber data sekunder diperoleh dari referensi lainnya dalam bentuk buku-buku, artikel-artikel serta sumber bacaan lainnya yang berkaitan dengan tema yang diteliti. Berdasarkan hasil penelitian disimpulkan bahwa bagi masyarakat Lewotala, kematian mempunyai makna (1) akhir dari kehidupan manusia, (2) pintu menuju kehidupan abadi. Dalam perbandingan dengan Teologi Katolik maka dapat disimpulkan (1) kematian menjadi akhir kehidupan manusia di dunia sekaligus menjadi awal hidup baru bagi manusia, (2) kematian membawa manusia kembali kepada Allah sebagai Sang Pemberi Kehidupan. Dalam implikasi perbandingan ini terhadap karya pastoral gereja maka disimpulkan bahwa (1) kematian merupakan suatu peristiwa penting dalam kehidupan manusia sehingga perlu mendapat perhatian dalam karya pastoral gereja, (2) para agen pastoral perlu mengupayakan suatu tindakan pastoral seperti katekese atau praktik inkulturasi yang baik agar umat dapat memahami karya keselamatan dari Allah dalam budaya mereka sendiri. 
Institution Info

INSTITUT FILSAFAT DAN TEKNOLOGI KREATIF LEDALERO