DETAIL DOCUMENT
PERENCANAAN SISTEM KELISTRIKAN PADA MOBIL LISTRIK DC
Total View This Week0
Institusion
Institut Teknologi Perusahaan Listrik Negara
Author
Adeputra, Anugrah
SP, Sampurno
Subject
Teknik Elektro 
Datestamp
2019-11-08 04:22:11 
Abstract :
Pada pengembangannya, mobil listrik memiliki kemajuan yang sangat bagus. Di beberapa negara, pengembangan mobil listrik sudah mencapai perencanaan mobil berkecepatan di atas 200 km/jam dengan spesifikasi komponen penggerak yang semakin baik. komponen utama penggerak pada sistem kelistrikan mobil listrik meliputi baterai, motor listrik, dan gear box yang dimana kerja dari komponen komponen tersebut di dukung oleh inverter, konverter DC-DC, dan switch DPDT / SM3 sebagai sistem kontrol kecepatan dan arah pergerakan dari mobil. Perencanaan sistem kelistrikan mobil listrik diperlukan untuk menentukan spesifikasi komponen-komponen kelistrikan yang merupakan penggerak dari mobil, seperti kapasitas motor penggerak, kapasitas baterai, dan lain sebagainya. Dalam perencanaan komponen tersebut perlu dilakukan perhitungan besar daya hambat yang di alami oleh mobil yang akan dirancang. Oleh karena itu, pada tahapan awal perencanaan kelistrikan pada mobil listrik sangat penting untuk menentukan spesifikasi dari mobil yang akan dirancang, seperti kapasitas penumpang, berat mobil, serta kecepatan yang diinginkan mobil sebagai kendaraan. 
Institution Info

Institut Teknologi Perusahaan Listrik Negara