DETAIL DOCUMENT
GAMBARAN KADAR HEMOGLOBIN PADA PETANI LAKI-LAKI YANG TERPAPAR PESTISIDA DI DUSUN PUHUN RW 01 CIAMIS
Total View This Week0
Institusion
UNIVERSITAS BAKTI TUNAS HUSADA
Author
Gunawan, Jihan Rahayu
Subject
KTI DIII-Analis Kesehatan/TLM 
Datestamp
2021-08-30 06:14:59 
Abstract :
ABSTRAK GAMBARAN KADAR HEMOGLOBIN PADA PETANI LAKI-LAKI YANG TERPAPAR PESTISIDA DI DUSUN PUHUN RW 01 CIAMIS Jihan Rahayu Gunawan Stikes Bakti Tunas Husada Tasikmalaya Hemoglobin merupakan protein utama tubuh manusia yang berfungsi sebagai pengangkut oksigen ke jaringan dan media transport karbondioksida dari jaringan tubuh ke paru-paru. Pestisida bisa masuk ke dalam tubuh manusia lewat dua cara, yaitu lewat hidung dan lewat kulit. Pestisida dalam tubuh akan merusak hemoglobin darah sehingga menyebabkan berkurangnya jumlah hemoglobin darah atau dikenal dengan anemia hemolitik. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui kadar hemoglobin pada petani laki-laki yang terpapar pestisida di Dusun Puhun Rw 01 Ciamis. Metode penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif, sampel yang digunakan sebanyak 20 responden. Teknik pengambilan sampel dengan menggunakan total sampling. Pemeriksaan hemoglobin menggunakan metode cyanmethemoglobin spektrofotometry pada alat hematology analyzer. Hasil penelitian didapatkan bahwa dari 20 responden, 8 responden dengan kadar hemoglobin normal dan 12 responden dengan kadar hemoglobin rendah. Berdasarkan hasil sebagai berikut, pada penelitian yang dilakukan di Laboratorium STIKes BTH Tasikmalaya didapat hasil bahwa dari 20 responden sebagian besar memiliki kadar hemoglobin yang rendah dengan frekuensi 12 responden (60%) dan yang mempunyai kadar hemoglobin normal dengan frekuensi 8 responden (40%). Kata Kunci: Hemoglobin, Pestisida 
Institution Info

UNIVERSITAS BAKTI TUNAS HUSADA