Abstract :
Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan jenis kesalahan yang dilakukan
oleh siswa dalam menyelesaikan soal kontekstual pada materi program linier. Tahapan
kesalahan yang digunakan yaitu Tahapan kesalahan menurut Newman yaitu 1) Kesalahan
Membaca 2) Kesalahan Memahami 3) Kesalahan Transformasi 4) Kesalahan Keterampilan
Proses 5) Kesalahan Penulisan Jawaban Akhir. Penelitian ini menggunakan penelitian
kualitatif. Penelitian ini dilaksanakan pada tahun ajaran 2020/2021 di SMA Widya Bhakti
Ruteng kelas XI IPS. Penentuan subjek dilakukan dengan memberikan lembar soal tes yang
berupa 2 soal cerita program linier dan pedoman wawancara kemudian dianalisis
menggunakan reduksi data. Hasil soal tes dianalisis kemudian disajikan dalam tabel
kesalahan siswa berdasarkan jenis kesalahan yang dilakukan siswa. Selanjutnya dipilih 3
siswa dengan kesalahan terbanyak. Kesalahan yang dilakukan siswa 1 yaitu: kesalahan
memahami, kesalahan transformasi, dan kesalahan penulisan jawaban akhir dan faktor
penyebabnya adalah siswa masih belum menguasai materi program linier. Kesalahan yang
dilakukan siswa 2 yaitu: kesalahan keterampilan proses dan kesalahan penulisan jawaban
akhir dan faktor penyebabnya adalah siswa tidak terbiasa menuliskan kesimpulan sesuai yang
diminta darri soal dan siswa sulit mentransformasikan kalimat matematika kedalam model
matematika.