DETAIL DOCUMENT
Agenda Media Dalam Isu Persebaya di Halaman Khusus Jawa Pos Edisi 21 Februari – 21 Maret 2017
Total View This Week1
Institusion
Sekolah Tinggi Ilmu Komunikasi Aws
Author
TANDIKA PARAMITANINGTYAS, AKIRA
Subject
HE Transportation and Communications 
Datestamp
2019-04-05 07:45:55 
Abstract :
Persebaya dalam sejarahnya, merupakan klub besar kebanggaan warga Surabaya yang juga memiliki peran penting dalam perkembangan persepakbolaan Indonesia. Penelitian ini berfokus pada pemberitaan Persebaya yang menarik hampir semua kalangan. Jawa Pos menyadari bahwa Persebaya merupakan klub kebanggan warga Surabaya. Selain itu Jawa Pos dan Persebaya memiliki kedekatan dengan masyarakat Surabaya baik secara geografis maupun secara emosional. Persebaya juga tidak terlepas dengan para suporternya yang begitu setia mendukung di manapun mereka berada dan dalam keadaan apapun, mereka adalah Bonek (sebutan untuk suporter Persebaya). Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui agenda apa yang ingin diangkat Jawa Pos pada pemberitaan Persebaya. Dalam menganalisis, peneliti menggunakan beberapa indikasi agenda media menurut Mc. Comb dan Donald L. Shaw. Adapun indikasi yang digunakan yaitu, isu yang diberitakan oleh media, panjang berita, serta penempatan isu. Metode yang digunakan adalah analisis isi deskriptif kuantitatif. Jumlah berita yang dianalisis adalah 49 teks berita dalam edisi 21 Februari – 21 Maret 2017. Dari data yang telah dianalisis menunjukkan bahwa sebesar 28,57% isu tentang suporter Persebaya atau yang biasa disebut Bonek, lebih dominan dalam pemberitaan Persebaya di halaman khusus koran Jawa Pos. 
Institution Info

Sekolah Tinggi Ilmu Komunikasi Aws