Abstract :
Salah satu masalah global yang sedang dihadapi adalah resistensi bakteri terhadap antibiotik baik pada negara berkembang maupun negara maju. Indonesia mempunyai banyak jenis tanaman, salah satunya adalah tanaman pisang kepok (Musa acuminata balbisiana Colla). Bagian tanaman pisang yaitu tangkai daun pisang memiliki kandungan senyawa polifenol, flavonoid, dan saponin sebagai antibakteri. Penelitian ini dilakukan untuk membuktikan secara eksperimental fraksi tangkai daun pisang kepok sebagai antibakteri terhadap bakteri Staphylococcus aureus dan bakteri Escherichia coli. Tangkai daun pisang kepok diekstraksi dengan cara maserasi menggunakan etanol 96% dan di fraksinasi menggunakan tiga pelarut yang berbeda kepolaran yaitu N-heksan, etil asetat, dan alkohol 70%. Pengujian aktivitas antibakteri fraksi tangkai daun pisang kepok dilakukan dengan metode sumuran menggunakan kontrol positif tetrasiklin dan kontrol negatif DMSO dengan dengan konsentrasi larutan uji yaitu 20, 40, 60, dan 80%. Analisis data dilakukan menggunakan uji statistik meliputi uji normaslitas, uji homogenitas, uji One Way Anova, dan uji LSD. Dari hasil uji penelitian yang dilakukan fraksi etanol 70% dengan konsentrasi uji 80% memiliki aktivitas antibakteri paling baik terhadap bakteri escherichia coli dengan zona hambat yang dihasilkan 15,13 mm.