Abstract :
Karies merupakan penghancuran lokal jaringan gigi oleh bakteri yang memfermentasi karbohidrat. Penyebab karies gigi berhubungan dengan sejumlah faktor yang dikategorikan ke dalam kerentanan host/inang, mikroorganisme (bakteri), substrat (makanan) serta waktu sebagai faktor tambahan. Keempat faktor tersebut bekerja secara simultan untuk memungkinan terjadinya karies. Daun jambu biji (Psidium guajava L) diketahui mengandung komponen aktif dari senyawa yang berpotensi sebagai anti plak (karies gigi) dan berkhasiat dalam menghambat pertumbuhan bakteri Streptococcus mutans. Ekstraksi daun jambu biji dilakukan dengan metode maserasi menggunakan etanol 96%. Tujuan dari penelitian ini adalah Untuk mengetahui nilai uji aktivitas dan KHM pada ekstrak daun jambu biji terhadap Streptococcus mutans, untuk mengetahui formula pasta gigi herbal yang mana yang paling berpotensi terhadap pertumbuhan bakteri Streptococcus mutans sebagai anti karies gigi dan untuk mengetahui apakah pasta gigi yang dibuat mempunyai nilai hambat yang lebih baik dibandingkan dengan pasta gigi yang ada dipasaran. Hasil uji aktivitas antibakteri ekstrak daun jambu biji menunjukkan bahwa pada konsentrai 10% sudah menghasilkan zona hambat yaitu 6,6 mm dan pada uji KHM ekstrak daun jambu biji pada konsentrasi 1% menghasilkan zona hambat 2,20 mm. Pada pengujian aktivitas sediaan antibakteri formula 3 yang mengandung ekstrak sebesar 20% mempunyai daya hambat yang lebih besar, yaitu 5,9 mm.
Kata Kunci: Antibakteri, Jambu Biji, Karies Gigi, Pasta Gigi, Streptococcus mutans