DETAIL DOCUMENT
JUDUL SENSASIONAL SEBAGAI DAYA TARIK KHALAYAK PADA KANAL BERITA PERISTIWA DI MERDEKA.COM
Total View This Week1
Institusion
Sekolah Tinggi Ilmu Komunikasi Aws
Author
Tsaniah, Navi Satus
Subject
HE Transportation and Communications 
Datestamp
2019-04-16 04:00:39 
Abstract :
Judul sensasional di media online merupakan salah satu strategi agar pembaca tertarik untuk membuka tautan pada judul. Begitu kuatnya unsur sensasionalisme dalam menarik perhatian khalayak, membuat media tidak jarang menaruh kata-kata tertentu di bagian judul, sehingga berita terkesan berlebihan, dianggap kebohongan, bahkan penipuan. Sedangkan, istilah “jebakan klik” atau clickbait diartikan sebagai judul-judul berita yang umumnya tidak sesuai dengan apa yang dijelaskan di bagian isi tulisan. Fenomena maraknya judul sensasional di Merdeka.com menarik diteliti dengan menggunakan metode Analisis Wacana Versi Teun Van Dijk, sebab analisis wacana dalam perspektif ini berusaha membongkar dan mengungkap maksud-maksud tersembunyi yang ada di balik kata atau frasa yang diproduksi. Melihat dari kata atau frasa yang diproduksi, menurut peneliti Merdeka.com kerap berusaha untuk mengelabui pembaca terkait berita yang disampaikan melalui tekhnik sensasi yang digunakan dalam judul berita. Padahal, rekonstruksi pemberitaan yang berlebihan atau bahkan melenceng dari fakta sebenarnya sangat berpengaruh terhadap persepsi masyarakat maupun tingkat kepercayaan masyarakat terhadap medianya. Keywords: Sensasional, Clikbait, Analisis Wacana 
Institution Info

Sekolah Tinggi Ilmu Komunikasi Aws