Abstract :
Skripsi berjudul Nilai-Nilai Moral Kearifan Lokal Budaya Jawa Timur dalam Siaran Program Ludruk RRI Pro 4 Surabaya ini bertujuan untuk mengetahui keberadaan nilai-nilai moral kearifan lokal budaya Jawa Timur dalam siaran program ludruk di RRI Pro 4 Surabaya. Selain itu, penelitian ini juga bertujuan untuk mengetahui seberapa besar nilai-nilai moral kearifan lokal budaya Jawa Timur dalam siaran program ludruk di RRI Pro 4 Surabaya. Untuk mengungkap permasalahan yang dimunculkan dalam skripsi ini, peneliti berdasar pada metode penelitian kuantitatif deskripstif. Adapun pemilihan metode terebut disebabkan oleh relevansi metode dalam mengungkap permasalahan penelitian. Relevansi tersebut tampak pada kemampuan metode ini dalam mengungkap keberadaan nilai-nilai moral kearifan lokal budaya Jawa Timur dalam siaran program Ludruk di RRI Pro 4 Surabaya. Berdasarkan analisis, peneliti menemukan bahwa dalam siaran program Ludruk yang ditayangkan oleh Pro 4 RRI Surabaya memiliki pesan moral kearifan lokal budaya Jawa Timur muncul dengan frekuensi sering. Hal tersebut tampak dengan kemunculan isi pesan yang merujuk pada nilai-nilai moral tersebut sampai dengan 100%. Bahkan dalam tabel dukungan, tampak sekali bahwa program acara Ludruk di pro 4 RRI Surabaya sangat mendukung nilai-nilai moral tersebut. Nilai-nilai moral Kearifan lokal budaya Jawa Timur memang terdapat dalam isi pesan setiap lakon ludruk yang disiarkan oleh Program Ludruk Pro 4 RRI Surabaya. Ini mereferensikan bahwa Siaran Ludruk dalam Program Ludruk Pro 4 RRI Surabaya adanya keterkaitan antara isi pesan dengan nilai-nilai moral yang tumbuh dari kearifan lokal budaya masyarakat Jawa Timur.