DETAIL DOCUMENT
HUBUNGAN KEPATUHAN KUNJUNGAN ANTENATAL CARE DENGAN BERAT BADAN LAHIR DI PRAKTEK MANDIRI BIDAN (PMB) NI NENGAH”DI DESA BESANG KECAMATAN KLUNGKUNG KABUPATEN KLUNGKUNG BALI
Total View This Week0
Institusion
Universitas Merdeka Surabaya
Author
Astiti, Ni Nengah
Subject
RG Gynecology and obstetrics 
Datestamp
2019-09-19 03:46:22 
Abstract :
Penelitian ini bertujuan untuk meneliti hubungan kunjungan antenatal care dengan berat badan lahir di Praktek Mandiri Bidan (PMB) “Ni Nengah” di Desa Besang Kecamatan Klungkung Kabupaten Kl Bali. Jenis penelitian ini adalah penelitian survei analitik dengan menggunakan pendekatan Cross Sectional. Populasi penelitian ini adalah seluruh ibu hamil yang melakukan kunjungan antenatal care sampai dengan kelahiran di Praktek Mandiri Bidan (PMB) “Ni Nengah” Desa Besang Kecamatan Klungkung Kabupaten Klungkung Bali. Sampel dalam penelitian ini adalah ibu hamil yang yang melakukan kunjungan antenatal care sampai dengan kelahiran di Praktek Mandiri Bidan (PMB) “Ni Nengah” Desa Besang Kecamatan Klungkung Kabupaten Klungkung Bali pada bulan Januari sampai dengan Mei 2019 sebanyak 27 orang dengan teknik pengambilan sampel menggunakan purposive sampling. Penelitian ini dilaksanakan di Praktek Mandiri Bidan (PMB) “Ni Nengah” Desa Besang Kecamatan Klungkung Kabupaten Klungkung Bali. Analisis bivariate menggunakan uji chi square. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: (1) Kepatuhan ibu hamil dalam melakukan kunjungan antenatal care di Praktek Mandiri Bidan “Ni Nengah” cukup tinggi yaitu sebesar 66,67% dengan didominasi pada kelompok ibu hamil yang berusia 20 sampai dengan 35 tahun, berparitas multipara, jarak kelahiran 2 sampai dengan 4 tahun, berpendidikan SMA, berpendapatan kurang dari 2 juta rupiah, dan didukung oleh suami dalam pemeriksaan kehamilannya, (2) Berat bayi lahir di PMB“Ni Nengah” cukup tinggi yaitu sebesar 66,67% dengan didominasi pada kelompok ibu hamil yang berusia 20 sampai dengan 35 tahun, berparitas multipara, jarak kelahiran 2 sampai dengan 4 tahun, berpendidikan SMP, berpendapatan kurang dari 2-4 juta rupiah, dan didukung oleh suami dalam pemeriksaan kehamilannya, dan (3) Kepatuhan kunjungan antenatal care mempunyai hubungan yang signifikan dengan berat bayi lahir di PMB “Ni Nengah”, selanjutnya kepatuhan kunjungan antenatal care memiliki resiko 10 kali kejadia berat badan bayi normal. 
Institution Info

Universitas Merdeka Surabaya