Institusion
Universitas Negeri Surabaya
Author
Daliana Fehabutar (STUDENT ID : 15030184005)
(LECTURER ID : 0022086004)
Subject
Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam
Datestamp
2022-12-23 14:39:07
Abstract :
Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan keefektifan model Problem Based Learning berbasis ICT dalam meningkatkan HOTS peserta didik. Jenis penelitian ini adalah pre experiment dengan syarat kelas kontrol tidak efektif dalam meningkatkan HOTS. Desain penelitian yang digunakan adalah control group pre-test dan post-test. Subjek dalam penelitian ini adalah 85 peserta didik dari SMAN 2 Lamongan yang terdiri dari 28 peserta didik kelas X MIA 1 sebagai kelas kontrol, 28 peserta didik dari kelas X MIA 2 sebagai kelas eksperimen 1, dan 28 peserta didik dari kelas X MIA 3 sebagai kelas eksperimen 2 yang diambil dengan metode proposed sampling. Teknik analisis yang digunakan adalah uji t berpasangan pada =5% untuk menguji perbedaan pada post-test dan pre-test setiap kelas, analisis n-gain untuk melihat kriteria peningkatan nilai tes HOTS yang keduanya digunakan sebagai syarat dapat dikatakan efektif dalam meningkatkan HOTS. Jika kedua kelas eksperimen yang menggunakan PBL berbasis ICT efektif dan kelas kontrol tidak efektif, maka dilakukanlah uji kesamaan rata-rata gain dari kedua kelas eksperimen sebagai wujud dari jenis penelitian pre experiment. Hasil yang diperoleh dari penelitian yang telah dilakukan adalah nilai post-test lebih tinggi daripada pre-test untuk ketiga kelas, kriteria peningkatan sedang untuk kedua kelas eksperimen dan rendah untuk kelas kontrol melalui analisis rata-rata n-gain. Setelah direduksi dan dilakukan uji t-independet mendapatkan hasil bahwa tidak ada beda pada rata-rata gain kedua kelas eksperimen. Sehingga kesimpulan yang diperoleh adalah model Problem Based Learning berbasis ICT efektif dalam meningkatkan HOTS peserta didik, sedangkan kelas kontrol tidak memenuhi syarat untuk dikatakan efektif melalui uji t berpasangan pada =5% dan kriteria peningkatan minimal sedang melalui analisis rata-rata n-gain.Kata kunci: Problem Based Learning, Berbasis ICT, HOTS.