DETAIL DOCUMENT
UJI KARAKTERISTIK MINYAK PIROLISIS BERBAHAN BAKU LIMBAH PLASTIK POLYPROPYLENE
Total View This Week0
Institusion
Universitas Negeri Surabaya
Author
FAIQUL FAIZ DZAKY HIDAYAT (STUDENT ID : 16050754064)
(LECTURER ID : 0007097103)
Subject
Teknik 
Datestamp
2022-12-23 14:48:38 
Abstract :
Banyaknya penggunaan plastik yang tidak disertai dengan kemampuan mendaur ulang mengakibatkan bertambahnya jumlah plastik dimuka bumi. Plastik memiliki sifat non-biodegradeable. Salah satu metode yang aman adalah pirolisis yang merupakan metode ramah lingkungan karena tidak menghasilkan limbah selama proses berlangsung. Metode ini juga dapat mereduksi sampah hingga 90%. Pirolisis menghasilkan produk berupa arang (char), Minyak, dan gas. Bio-oil yang didapat dari pirolisis dapat digunakan sebagai pengganti bahan bakar fossil. Tujuan penelitian ini untuk menganalisa karakteristik minyak hasil pirolisis plastik polypropylene, pengaruh temperatur reaktor terhadap karakteristik minyak pirolisis, dan membandingkan karakteristik minyak dengan bahan bakar lainya yang meliputi: densitas, viskostas, nilai kalor, flash point, dan cetane number.Penelitian ini menggunakan metode eksperimen dengan analisis data kualitatif deskriptif yaitu dengan memvariasikan reaktor pada temperatur 350, 400, dan 450 untuk mengetahui karakteristik dari minyak pirolisis yaitu: densitas, viskositas, flash point, nilai kalor, dan cetane number.Karakteristik minyak pirolisis terbaik yang didapat meliputi densitas pada temperatur reaktor 400 yaitu 0,813 kg/l. Viskositas dan nilai kalor pada temperatur reaktor 350 yaitu 2,05 cst dan 12380,5 kkal/kg. Flash point dan cetane number pada temperatur reaktor 450 yaitu 51,05 dan 47,05. Temperatur reaktor sangat berpengaruh terhadap karakteristik minyak pirolisis. Dari hasil perbandingan dapat disimpulkan bahwa karakteristik minyak pirolisis PP mendekati karakteristik dari solar.Kata Kunci : pirolisis, limbah plastik PP, karakteristik minyak pirolisis, bahan bakar alternatif. 

Institution Info

Universitas Negeri Surabaya