Abstract :
Jevita ,2023, Implementasi Metode Outdoor Learning Pada Pembelajaran Pendidikan Agama Kristen Untuk Meningkatkan Motivasi Belajar Siswa Kelas VII SMPN 2 Rindingallo (dibimbing oleh Ismail Banne Ringgi dan Selia Dwi Kurnia).
Berdasarkan observasi awal penulis di kelas VII SMPN 2 Rindingallo bahwa motivasi belajar siswa rendah dalam proses pembelajaran. Ada dua faktor yang mempengaruhi, faktor internal merupakan faktor yang dipengaruhi dari dalam diri siswa yaitu kurangnya minat belajar, Kesehatan terganggu sedangkan faktor eksternal faktor dari luar yaitu contoh hubungan atara guru dan peserta didik, kurangnya memberikan pujian terhadap siswa, sering memberi hukuman kepada siswa, kurang termotivasi karena metode, media dan model pembelajaran yang itu saja. Hal tersebut perlu ditingkatkan melalui implementasi metode Outdoor Learning. Metode outdoor learning merupakan kegiatan belajar yang dilakukan diluar rungan sekolah, kegiatan menyampaikan Pelajaran diluar kelas. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatakan motivasi belajar siswa kelas VII SMPN 2 Rindingallo.Jenis penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK), penelitian ini dilaksanakan di kelas VII SMPN 2 Rindingallo, berada di Kecamatan Rindingallo, tepatnya lembang lempo poton dapat dijangkau dengan kendaraan umum, waktu penelitian ini dilakukan November 2023. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini berupa observasi, dengan instrumen yang digunakan ialah (1) rpp, (2)alat perekam, (3) kamera. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dengan mengimplementasikan Metode outdoor learning pada siklus I diperoleh data yaitu 65% Kemudian pada siklus II 87%. Berdasarkan hasil tersebut maka dapat disimpulkan bahwa implementasi Metode outdoor learning pada mata pelajaran PAK dapat meningkatkan motivasi belajar siswa kelas VII di SMPN 2 Rindingallo.